Rapat Penyusunan Indikator Kinerja Utama (IKU) Tahun 2026

Soasio, 7/1/2026 — Pengadilan Agama Soasio melaksanakan rapat penyusunan Indikator Kinerja Utama (IKU) Tahun 2026 pada hari ini, bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Soasio.
Rapat tersebut diikuti oleh Tim Penyusunan IKU Tahun 2026, dengan tujuan untuk menyusun dan menyelaraskan indikator kinerja yang terukur, relevan, serta selaras dengan sasaran strategis organisasi. Melalui kegiatan ini, diharapkan IKU yang disusun dapat menjadi pedoman dalam meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan Pengadilan Agama Soasio satu tahun kedepan.




.png)




